Jumat, 24 Maret 2017

Pentas 8 Windu SMPK Santa Maria 2 Malang



   Pada tanggal 22 Januari 2016, SMPK Santa Maria 2 mengadakan pentas budaya untuk merayakan hari jadinya yang ke 64 tahun atau 8 windu. Pentas budaya ini dilaksanakan  setiap 3 tahun sekai dan dilaksanakann di Gedung Graha Cakrawala. Seluruh guru, karyawan dan murid ikut terlibat dalam pentas budaya. Pelaksanaan pentas budaya kali ini bisa dibilang sukses.
Seluruh siswa dan beberapa guru ambil bagian dalam berbagai macam tampilan. Beberapa siswa ada yang  tidak ambil bagian dalam tampilan namun ambil bagian dalam kepanitiaan. Tampilan-tampilan tersebut adalah gamelan, band, tari tradisional, tari modern, senam kreasi, perkusi, paduan suara, wushu, hip hop, dansa, dl.
Pentas budaya dibuka dengan prosesi bendera yang diiringi oleh gamelan dan paduan suara yang menyanyikan lagu "Gula Klapa". Setelah itu, seluruh peserta dan penonton berdiri untuk menyanyikan lagu kebangsaan. Kemudian, acara dilanjutkan dengan doa bersama dan sambutan oleh ketua kongregasi SPM. Tampilan dilanjutkan dengan tari topeng dan pidato Walikota Malang, Pak Anton. Setelah Pak Anton Berpidato,dilanjutkan dengan pidato oleh Sr. Theresella. 
Acara dilanjutkan dengan tampilan tari kijang, senam kreasi yang diiringi oleh band dan perkusi, tari modern paduan suara yang menyanyikan lagu "Padang Wulan"dan "Jaranan" yang diiringi oleh ansambel. Setelah itu dilanjutkanoleh wushu, hip hop, dansa, dan tampilan oleh Didik Nini Thowok. Setelah seluruh tampilan selesai, pa ra murid menuju kepanggung untuk penutupan.
Hasil gambar untuk pentas seni 8 windu smpk santa maria 2